Wednesday, October 19, 2011

FRANCESCO TOTTI

Sudah di lihat:

Share/Bookmark


Francesco Totti adalah salah satu pemain sepak bola asal Italia. Totti sudah dianggap menjadi salah satu legenda di klub asalnya AS Roma. Lahir di Roma, Italia pada 27 September 1976 merupakan pesepak bola paling di puja oleh publik kota Roma.

Dengan tinggi badan mencapai 180 cm, Totti merupakan sosok pemain bola yang cukup atletis. Dengan ban kapten melingkar di lengan, ia menjadi panutan bagi pemain lainnya.

Francesco Totti memulai karir sepak bola di Lodigiani pada tahun 1988. Kemudian Totti pindah untuk memperkuat klub AS Roma mulai tahun 1989 sampai sekarang. Kesetiaan pada klub AS Roma begitu tinggi, sehingga ia menolak setiap tawaran membela klub besar eropa macam Real Madrid dan klub lain.

Selama memperkuat AS Roma prestasi tertinggi yang pernah dicapainya adalah merebut scudetto tahun 2001. Ini merupakan gelar ketiga AS Roma setelah tahun 1941-42, 1982-83. Selama memperkuat AS Roma, Francesco Totti pernah tercatat sebagai pencetak gol terbanyak di musim 2006/2007 dengan 25 gol.

Di level tim nasional, prestasi Totti dimulai dari Juara Piala Eropa U-21 tahun 1996, Finalis Piala Eropa tahun 2000. Sedang prestasi tertinggi ia capai dengan menghantarkan Italia menjadi juara dunia tahun 2006.

Informasi Pribadi
Tanggal lahir    : 27 September 1976
Tempat lahir    : Roma, Italia
Tinggi              : 1.80 m
Posisi bermain : Gelandang serang, Penyerang

Informasi Klub
Klub     : Roma
Nomor  : 10

Klub Junior

1998             : Lodigiani
1998 - 1993 : Roma

Klub Senior

1993 - .... : AS Roma


Sumber : http://allthesoccer.blogspot.com/2009/09/francesco-totti.html


Share

0 comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.